Dolat Rayat, sorakaro.com
Suasana haru dan bahagia menyelimuti kediaman salah satu warga Desa Dolat Rayat saat menerima kunjungan langsung dari Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Karo. Dalam kunjungan tersebut, Kepala Kantor Pertanahan menyerahkan sertipikat tanah hasil program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) secara door to door.
Salah satu Warga penerima sertipikat, Grace Sinuhaji, Kamis (23/10/2025) mengaku tidak menyangka akan menerima langsung dokumen penting tersebut di rumahnya.
Ibu Nhora Herawaty Saragih, S.ST., M.Si., selaku Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Karo menjelaskan bahwa kegiatan penyerahan sertipikat secara door to door merupakan bagian dari upaya mendekatkan layanan pertanahan kepada masyarakat, sekaligus memastikan sertipikat benar-benar diterima oleh pemilik yang berhak.
“Saya mengurus sertipikat dengan cara yang mudah dan efisien, karena ada barcode yang bisa di scan, mejuah-juah dan terimakasih ,” jelasnya.
Program PTSL sendiri merupakan salah satu program prioritas nasional yang digagas oleh Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) untuk mempercepat proses legalisasi aset tanah di seluruh Indonesia.
Warga Desa Dolat Rayat pun menyambut baik langkah tersebut. Selain mempermudah penerimaan sertipikat, kegiatan ini juga mempererat hubungan antara masyarakat dan jajaran Kantor Pertanahan.
Red/sorakaro.com

Komentar